Gebrakan Baru di Hari kedua Kuliah Umum FAI

1
Photo by : Parle
Photo by : Parle

Makassar, cakrawalaide.com— Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali melaksanakan kuliah umum di Gedung Al-Jibra Universitas Muslim Indonesia, Jumat (14/10).

Tetapi kuliah umum kali ini dirasa beda. Kali ini dirangkaikan dengan kegiatan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa Islam (L-KAMIM) atas kerja sama fakultas dan pengurus lembaga.

Kuliah umum yang bertemakan “Membentuk Kesadaran Mahasiswa Islam Untuk Mewujudkan Kaum Intelektual Progresif” mendapat respon baik dari mahasiswa. Mahasiswa secara antusias memenuhi gedung Al-Jibra sejak pagi hari.

“Kami harap semoga mahasiswa FAI kedepannya bisa lebih baik lagi, harus lebih semangat dalam proses belajar. Agar kiranya setelah menjadi sarjana tidak hanya sarjana biasa, tapi harus bisa mengharumkan nama baik FAI di luar sana” Ujar Dekan FAI UMI Drs. H. Hasibuddin, S,s. M.Ag. Selain itu dalam sambutannya ia juga banyak memberi motivasi kepada para mahasiswa.
Selain dekan FAI yang turun langsung membuka kuliah umum dan memberikan sambutan, Ahmad Maulana selaku Ketua BEM FAI, juga ikut andil dalam memberikan motivasi kepada para mahasiswa FAI. “Kegiatan ini sangat penting bagi para mahasiswa baru, karena merupakan pintu legitimasi secara resmi dinyatakan Keluarga Besar Mahasiswa Fakultas Agama Islam. Kegiatan ini juga merupkan salah satu proses yg bertujuan mengembangkan intelektual mahasiswa agar lebih progresif lagi khususnya di lingkup FAI sehingga kedepannya para mahasiswa dapat lebih aktif dalam proses belajar dan juga aktif dalam berorganisasi” ujar Maulana dalam sambutannya.

Kuliah umum yang dirangkaikan dengan dengan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa Islam dihadiri sekitar 200 mahasiswa FAI UMI. Kegiatan ini direncanakan hingga sabtu (15/10) mendatang.

Penulis : Perle
Red : Rifai Rahayaan

1 thought on “Gebrakan Baru di Hari kedua Kuliah Umum FAI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *