Membuka Pikiran Mahasiswa Melalui Pelatihan Dakwah
Makassar, cakrawalaide.com – Sejumlah mahasiswa Fakultas Sastra dan Ilmu Komunikasi mengikuti pelatihan Dakwah Da’i / Da’iah di Aula Kantor LPDKI Kampus UMI pada (28/04).
Dari rangka pelatihan dakwah ini untuk suksekan tujuan UMI sebagai lembaga pendidikan dakwah dan untuk mengembangkan kajian dan pengembangan dakwah di fakultas di UMI.
Dalam pelatihan dakwah UMI ini pemaparan materi dibawakan oleh Rektor UMI Prof.Dr. Hj Masrurah Mokhtar,M.A dalam materi Membangun komitmen da’wah dan mahasiswa sebagai objek dalam kegiatan pelatihan Da’wah
Proses Pelatihan dakwah bukan hanya sekedar dakwah tetapi banyak games yang di terapkan seputar dakwah untuk membuka pikiran mahasiswa bahwa dakwah bukan hanya sekedar pelatihan ceramah dan memperluas pengetahuan mahasiswa tentang dakwah.
“Tujuan diadakan pelatihan dakwah ini supaya mahasiswa mengetahui secara luas tentang dakwah bahwa dakwah itu tidak hanya ceramah tetapi harus melakukan dengan tindakan berbuat baik, melaksanakan kampus islami, senyum sopan santun, berpakaian rapi,dan menegakkan syiar islam sehingga mereka tidak hanya dilatih berceramah tetapi dilatih untuk berbuat kebaikan dan mencegah kemungkaran,” tutur Ishak Samad, selaku ketua LPDKI UMI
Dalam kegiatan proses pelatihan dakwah ini mahasiswa bersemangat dan senang mengikuti pelatihan dakwah kampus UMI dan proses kegiatan ini berjalan dengan lancar.
Penulis : Ahadri
Red : Hutomo