Mountain Race Competition Tekpala FT-UMI Makassar

0

Penulis: Laila Hidayati

Makassar, Cakrawalaide.com – Teknik Pencinta Alam, Fakultas Teknik, Universitas Muslim Indonesia (Tekpala FT-UMI) menyelenggarakan Mountain Race Competition dirangkaikan dengan Milad dua dekade Tekpala UMI Makassar. Mengangkat tema, “Run and Enjoy The Culture” kegiatan ini merupakan ajang olahraga yang menyasar lingkup internal maupun eksternal kota Makassar, Kamis (15/09/2022).

Syaifullah Syahdah selaku ketua panitia mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut bukan pertama kalinya, ini merupakan tahun kelima Mountain Race Competition dilaksanakan bertepatan dengan milad dua dekade Teknik Pencinta Alam (Tekpala FT-UMI).

Tema yang di angkat juga mengungkapkan kepada atlit-atlit olahraga bukan hanya fokus terhadap lomba larinya saja tetapi bagaimana peserta bisa menikmati culture budaya yang ada di daerah pelaksanaan lomba, Polongbangkeng Utara, Kabupaten Takalar.

“Kegiatan kali ini bukan kegiatan baru dilaksanakan, kegiatan ini merupakan kegiatan kelima, pada kegiatan mountain race kami sandingkan dengan milad Tekpala FT-UMI Makassar yang menginjak ke 20 tahun, Run and Enjoy The Culture bisa kita artikan sebagai berlari dan menikmati budaya, kami mengangkat tema kali ini dimana acara tersebut khususnya terkait tradisi dan culture budaya yang ada di daetah tersebut,” ucapnya

Iskandar selaku ketua Tekpala FT-UMI Makassar menyampaikan bahwa kegiatan ini menyasar pemuda kota Makassar maupun luar Kota, sehingga yang memiliki basic olahraga ikut berpartisipasi. Mountain Race Competition dilaksanakan pada tanggal 14-16 Oktober 2022.

“Kegiatan Mountain Race ini di targetkan teman-teman yang ada di wilayah Makassar dan wilayah luar Sulawesi, kegiatan ini adalah kegiatan olahraga salah satu kegiatan rutin Tekpala FT UMI Makassar kemudian untuk ajang silaturahmi, saya harap teman-teman berbasuc pencinta alam maupun berbasic olahraga ikut berpartisipasi, dilaksanakan pada 14-16 Oktober 2022”

Melalui caption Instagram @tekpalaftumimakassar, di sampaikan bahwa pendaftaran resmi dibuka per tanggal 01 September 2022, dilakukan secara online pada link https://mountainracecompetitiontpl.blogspot.com/ maupun offline di sekretariat Tekpala FT-UMI Makassar, Plaza Teknik Lt.01 Jl. Urip Sumoharjo km.05. Baik putra maupun putri dengan menawarkan hadiah puluhan juta.

Redaktur: Sahrul Fahmi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *