Sambut Momentum Pilkada, HIPPERMAHK-SC Adakan Dialog Publik

0

Makassar, Cakrawalaide.com – Himpunan pergerakan mahasiswa hukum study club (HIPPERMAHK-SC) menyelenggarakan dialog publik bertajuk “Peran Penegak Hukum, dan Masyarakat Dalam Tercapainya Pemilukadn, dan Pemilu Yang Bermartabat,” di Aula Hidjaz Fakultas Hukum Universitas Muslim Indonesia (FH-UMI), Jumat (11/5).

Dialog Publik seperti ini sebenarnya pernah diadakan, namun berbeda dari yang sebelumnya. Kali ini dihadiri oleh beberapa tokoh, pejabat dan akademisi yang sudah mapan membahas perihal tema dialog. seperti komisioner KPU provinsi sulawesi selatan, Kolonel Andi Sayuti,  komisioner Banwaslu Sulsel Azry Yusuf, Muh.Rinaldy Bima selaku akademisi dan Dr.H.Kamal  Hidjaz S.H.,M.H selaku Wakil Dekan 3 FH-UMI.

Ketua umum HIPERMAHK-SC, Kailwa mengatakan bahwa kegiatan dialog kali ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya mahasiswa tentang pilkada dan pemilu yang bermartabat. Ilwa, begitu sapaan akrabnya berharap dialog publik seperti ini bisa terus diadakan dan mampu memberikan manfaat bagi banyak orang.

“Dialog publik merupakan salah satu wadah diskusi yang mempertemukan beberapa orang dari kalangan yang berbeda untuk saling bertukar pendapat. Dan hari ini HIPERMAHK-SC hadir untuk memfasilitasinya” ujarnya.

Dibalik suksesnya kegiatan ini, ketua panitia Baso Amrun Mubarakh menuturkan ada banyak kendala yang ditemui. Mulai dari waktu pelaksanaan yang terbilang cepat dan kurangnya kekompakan panitia. Tapi, hal itu tidak menjadi hambatan untuk tetap melanjutkan kegiatan dialog publik.

Ditemui setelah acara dialog publik, wakil dekan 3, Dr. Kamal Hidjaz S.H, M.H merasa senang sekaligus bangga, dengan diadakannya kegiatan ini.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini, mengingat momentum pilkada dan pemilu sudah didepan mata. Dengan adanya wadah diskusi dialog publik dapat membantu mahasiswa memberikan gambaran bagaimana menyikapi terkait permasalahan yang ada” tuturnya.

“Saya sangat berharap dialog seperti ini terus dikembangkan. Sudah saatnya mahasiswa hukum fokus untuk berbicara dan memahami dengan benar terkait peraturan perundang-undangan yang terkait” tambahnya.

HIPERMAHK-SC merupakan salah satu  kelompok belajar dalam lingkup FH-UMI, yang konsisten memberikan wadah diskusi terbuka bagi mahasiswa baik dari dalam maupun luar UMI. Dialog publik merupakan salah satu program kerja, yang kemudian dilaksanakan untuk memberikan pemahaman langsung dari narasumber, terkait permasalahan yang ada.

Penulis : Mirayati Amin
Red : Shim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *