Tingkat Kesadaran Mahasiswa Dalam Asuransi
Makassar, cakrawalaide.com – (asosiasi asuransi umum indonesia) dan OJK (otoritas jasa keuangan) yang bekerja sama dengan IMAGE SC (intellectual masterpiece generation of economi) salah satu SC (study club) di kampus UMI ( universitas muslim indonesia) mengadakan seminar dengan tema ” Perkembangan Bisnis & Peluang Karir Industri Asuransi Umum di Makassar” yang di laksanakan di gedung aula ekonomi kampus UMI Makassar 05/10/2016.
Materi seminar perkembangan bisnis & peluang karir industri asuransi umum, yang di bawakan oleh Pak Bondan Kusuma perwakilan dari OJK dan Pak Muhammad Nasir perwakilan dari AAUI.
Tujuan penyelenggaraan seminar sendiri yang di adakan OJK dan AAUI yang bekerja sama dengan IMAGE SC, bahwa tujuan seminar untuk mensosialisasikan asuransi di dunia kampus serta memberikan pemahaman tentang investasi karena pada saat ini investasi yang berkembang di masyarakat adalah investasi penipuan. “Asuransi sendiri adalah membantu orang-orang yang berhadapan dengan resiko yang tidak pasti” ujar Nasir dalam pemaparan materi seminar
Tambahan Pak Nasir selaku pemateri, berbicara tentang asuransi ialah kegiatan usaha yang tidak memiliki materi. Adapun dalam materi yang yang di bawakan salah satu nya berbicara tentang mekanisme dari asuransi, jadi asuransi memiliki 2 jenis di antaranya asuransi jiwa dan asuransi umum.
Dalam wawancara salah satu peserta seminar, “saya masih awam mengenai asuransi belum paham apa itu asuransi tetapi seminar ini sangat bagus karena saya dapat belajar apa itu asuransi, tujuan dari asuransi dan fungsi asuransi serta manfaat asuransi itu sendiri” ujar addan.
Menurut salah satu panitia mengenai tingkat kesadaran mahasiswa dalam asuransi “Adapun tingkat kesadaran dalam asuransi khusus nya di fakultas ekonomi, sudah sangat sadar dalam asuransi di buktikan dengan antusiasnya peserta dalam seminar ini” ujar Naufal.
Penulis : Asrul
Red : Hutomo