Inilah Pendapat Mahasiswa UMI Tentang Valentine Day
Makassar, Cakrawalaide.com – Valentine day merupakan istilah yang sangat akrab dan suatu momentum dinanti-nantikan oleh para remaja dan pemuda-pemudi untuk mengekspresikan hasrat kasih sayang mereka.
pemkot makassar baru saja menerbitkan surat edaran tentang larangan perayaan valentine day. Hal ini mendapat respon positif dari warga kota makassar yang mengapresiasi upaya pemkot untuk mencegah perilaku buruk warganya yang merayakannya.
Menanggapi hal itu, Inilah beberapa Mahasiswa Universitas Muslim Indonesia (UMI) mengutarakan pendapatnya mengenai perayaan Valentine day.
1. Mahasiswi Fakultas Kedokteran Gigi. Adeian Suriadi menuturkan, “ yang jelas saya tidak merayakan hari valentine, because I`m moeslem.”
2. Mahasiwi Fakultas Farmasi. Yuli Andriyani menuturkan,“ nothing special ji, karena jomblo jka. lagian itu valentine bukan perayaan untuk agama islam, jadi ndak penting ji untuk di rayakan.”
3. Mahasiswi Fakultas Ilmu Komputer. Sofiah Alfiah menuturkan,” cara yang benar untuk menyikapi mahasiswa yang merayakan dengan cara beritahu mereka jika ingin merayakan valentine rayakan secara bijak tanpa melenceng dari norma – norma karena meskipun valentine itu tidak dibenarkan dalam islam tapi kita juga tidak bisa memaksakan untuk tidak melakukan hal yang mereka sukai.”
4. mahasiswi Fakultas Ekonomi. Syarpiah menuturkan,“ sudah jelas ya valentine day itu mengikuti ajaran agama lain dan itu tidak boleh dalam islam. Toh kalau pun juga mau dikesampingkan masalah agama, valentine day itu lebih banyak menimbulkan kerusakan di kalangan remaja. Dan nda masuk akal banget jika cinta hanya di lambangkan pada sebatang cokelat.”
5. mahasiswi Fakultas Hukum. Desy menuturkan, ” buat apa mau di rayakan, toh 14 februari itu kan itu pas kematian pastur yang dibunuh bersama pasangannya. Tapi saya heran kenapa orang – orang malah jadikan hari valentine itu hari kasih sayang.”
6. mahasiswi Fakultas Sastra. Mualimah menuturkan ” saya tidak melihat ada manfaat dari peringatan valentine kecuali hanya untuk bersenang – senang saja. Dan tujuan pelaksanaan nya juga tidak jelas untuk apa. Buat saya ngapain berpartisipasi untuk sesuatu yang tidak bermanfaat.”
7.mahasiswi Fakultas Kesehatan Masyarakat. Ukhy Dn menuturkan,” sebenarnya valentine day itu cuman simbol saja. Dan ini terjadi karena tradisi aja dan pengaruh lingkungan juga.”
Dari beberapa pendapat yang di kemukakan mahasiswa tersebut, tujuannya yakni ingin mengajak kita semua untuk turut berperan serta dalam melacak akar sejarah Valentine day dan bagaimana hukum merayakannya dalam perspektif Islam.
Penulis : Hutomo
Red : Yudha