Spanduk Selamat Datang MABA, Mendapat Beragam Komentar Dari Mahasiswa

0

Makassar, cakrawalaide.com – Beragam komentar mahasiswa terkait spanduk ucapan selamat datang Mahasiswa Baru yang terpasang di depan fakultas Kedokteran Universitas Muslim Indonesia (UMI), Senin (17/09/2018).

Spanduk ucapan selamat datang kepada Mahasiswa Baru yang terpajang di koridor depan fakultas Kedokteran UMI ini bertulisankan “Kuliah di UMI harus kaya” yang berukuran 3×4 meter.

Menurut salah satu mahasiswa FTI yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan cukup senang melihat spanduk tersebut. “Saya mah senang melihatnya, supaya pengurus kampus tau kalau kita ini banyak yang kurang mampu” ucapnya.

Komentar yang sama juga diutarakan oleh Umil salah satu Mahasiswa Fakultas Agama Islam menurutnya spanduk itu merupakan sindiran halus kepada pihak birokrasi terhadap adanya pungutan di beberapa fakultas. “Menurutku itu sindiran halus dalam artian itu apa apa harus dibayar, pengurusan KRS di beberapa fakultas harus membayar,” jelasnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Idah salah satu Mahasiswa Fakultas Hukum, sangat sepakat dengan tulisan yang terpajang di spanduk tersebut. Menurtnya Mahasiswa yang miskin di UMI juga dipaksa untuk kaya dengan harus membayar SPP dan BPP yang cukup mahal padahal kuliah itu sebenarnya bukan bermasalah pada keuangan atau SPP/BPPnya tapi ilmu yang di peroleh untuk bisa menghadapi problematika umat di luar sana. Sejatinya pendidikan itu ada untuk memanusiakan manusia.

Penulis : Fif
Red : Izhan Ide

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *