AJI Makassar, Gelar Aksi Jurnalis bukan Juru Kampanye

0

AJI Makassar, Gelar Aksi Jurnalis Bukan Juru Kampanye

Makassar, cakrawalaide.Com – Aliansi jurnalis independent (AJI)  menggelar aksi tolak juru kampanye dalam mengawal pesta demokrasi, di Fly Over jln Urip Sumoharjo, Rabu (27/12).

Jelang pilkada serentak tahun 2018 jurnalis dituntut untuk bersikap independen dan tetap mengedepankan etika dalam menjalankan profesinya. Ada kekhawatiran jurnalis ikut terlibat atau melibatkan diri dalam praktik dukung-mendukung salah satu peserta pilkada.

Tak hanya itu, dalam kode etik AJI Indonesia yang di tetapkan dalam kongres X di Solo tahun 2017 disebutkan, poin (7) jurnalis menolak segala bentuk campur tangan pihak manapun yang menghambat kebebasan pers dan independensi ruang berita, (8) jurnalis menghindari konflik kepentingan dan (9) jurnalis menolak segala bentuk suap.

Mustafa layong selaku koordinator divisi advokasi AJI menuturkan “seorang jurnalis harus menulis dengan profesional salah satu bagian dari profesional itu sendiri adalah independen yaitu tidak memihak pada 1 golongan apalagi calon pilkada tapi berpihak untuk publik”, tutur Mustafa.

Mustofa juga menambahkan hharapannya agar rekan-rekan jurnalis lebih profesional dalam menyikapi Pilkada serentak,  “sebagai seorang jurnalis haruslah profesional dan memiliki sikap independen yang jelas dengan tidak mengkampanyekan partai politik dikarenakan situasi politik tahun 2018 akan memanas”, tambahnya.

Kami mengajak kepada rekan-rekan jurnalis untuk kembali kepada jalannya bahwa jurnalis itu harus independen dan mengawal mengawal pesta demokrasi secara profesional untuk menghindari dampak yang dapat memicu kemarahan yang berujung pada kekerasan, tutupnya.

Aksi yang digelar ini berjalan damai dan dihadiri dari beberapa lembaga pers dan diakhiri dengan penandatanganan petisi sebagai bentuk dukungan untuk mengawal pilkada 2018 dengan profesional.

Penulis : Eky

Editor : Hashim

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *